Indonesia Sedang Dilanda Fenomena "Gantung Diri"


Ada fenomena luar biasa yang sedang mencekam di negeri kita beberapa bulan terakhir. Fenomena ini seperti mimpi buruk yang berulang kali terjadi, dan menghiasi berbagai media tanah air, dimana banyak orang yang mengakiri hidupnya menggunakan seutas tali untuk menyelesaikan persoalan yang mereka hadapi.

Bunuh diri dianggap sebagai pilihan terakhir untuk menyelesaikan masalah, padahal menghakiri hidup dengan cara ini, sangatlah konyol, serta tidak dibenarkan oleh agama manapun. Tetapi, itu pilihan mereka, saya dan anda tidak pernah tahu apa yang ada di kepala mereka, sehingga tanpa adanya rasa takut, mereka rela meninggalkan kehidupan keluarga nya di dunia.

Kasus gantung diri, memang sedang tren di Indonesia. Kasus ini dilatarbelakangi oleh berbagai persoalan yang dihadapi oleh masing-masing pelaku. Dari sekian banyak kasus bunuh diri, motif ekonomi dan motif percintaan sebagai alasan utama, lebih-lebih masalah percintaan, seperti seorang pria yang melakukan bunuh diri  dengan cara gantung diri, dan menayangkan secara live di media sosial Facebook, dikarenakan istrinya pergi meninggalkan pelaku bersama anak-anaknya.

Menegangkan, seram dan bikin bulu kuduk merinding. Tindakan ini adalah tindakan yang tidak perlu dicontoh. Karena Tuhan sudah memberi saya dan anda nafas kehidupan, jangan sampai kita menjadi melaikan pencabut nyawa bagi diri kita sendiri. Tuhan menyangi kita, sehingga Tuhan memberi kita ujian sesuai kemampuan kita, karena Tuhan tidak pernah memberi ujian diluar batas kemampuan kita. Percayalah Tuhan sangat dan sangat menyayangi hamba-Nya manusia.

Semoga tulisan saya ini, membuka hati dan pikiran kita, agar lebih sabar, menyelesaikan persoalan kita dengan kepala dingin, dan memohon petunjuk dari Tuhan, agar dibukakan jalan bagi persoalan yang sedang kita hadapi. Amin.

(admn02)

Comments